Beranda/Berita/Pemerintah Kabupaten Buleleng mengikuti Penilaian Tahap II Penghargaan Pembangunan Daerah Kabupaten/Kota se-Bali Tahun 2022.
Pemerintah Kabupaten Buleleng mengikuti Penilaian Tahap II Penghargaan Pembangunan Daerah Kabupaten/Kota se-Bali Tahun 2022.
Admin bappeda | 15 Februari 2022 | 291 kali
Sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh Bappeda Provinsi Bali, sore hari ini 15 Februari 2022 bertempat di salah satu hotel dikawasan Sanur-Bali, Pemerintah Kabupaten Buleleng mengikuti Penilaian Tahap II Penghargaan Pembangunan Daerah Kabupaten/Kota se-Bali Tahun 2022.
Hadir dalam kesempatan ini Plt. Kepala Bappeda Buleleng, Nengah Budiarta ST., MT beserta jajaran, perwakilan 5 OPD pendamping, 5 orang stakeholder dari akademisi, organisasi profesi, UKM, penerima manfaat, serta Ketua Bumdes bersama SCTP-B. Sedangkan Penilai terdiri dari Tim Penilai Utama (TPU) dari Bappeda Provinsi Bali dan Tim Penilai Independen (TPI) yang berasal dari akademisi.
Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) adalah salah satu bentuk apresiasi kepada Pemerintah Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota yang berprestasi dalam menghasilkan perencanaan yang berkualitas dan dapat mencapai target-target pembangunan serta senantiasa dapat menyiapkan dokumen perencanaan secara lebih baik, konsisten, komprehensif, terukur serta inovatif.