(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Cegah Corona, Suhu Tubuh Tiap Orang Masuk Kantor Bappeda Diperiksa

Admin bappeda | 16 Juni 2020 | 206 kali

Bappeda Kabupaten Buleleng serius melakukan pencegahan potensi penyebaran corona virus disease-19 (Covid-19). Keseriusan diwujudkan dengan menyiapkan tempat cuci tangan (wastafel) dengan sabun antiseptic cair di depan pintu masuk kantor. Setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Bappeda  maupun pengunjung, wajib memakai masker dan menjalani pemeriksaan suhu badan.

Bila ada pegawai ataupun pengunjung yang suhu badan di atas 38 derajat, maka disarankan untuk pulang dan memeriksa diri ke dokter atau puskesmas. “Sesuai imbauan pemerintah, kami terapkan protokol kesehatan demi memutus penyebaran Covid-19. Tak hanya itu, social distancing atau jaga jarak juga diberlakukan setiap pelaksanaan rapat maupun pelayanan kepada warga. Dua petugas pengecekan suhu tubuh, Jamona, dan Ngurah Suparta, sejak pukul 06.45 wita, sudah berjaga di pintu masuk utama, sedangkan dua gerbang pintu lainnya ditutup untuk meminimalisir pergerakan anggota keluar masuk kantor.