(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Workshop Koordinasi Pemerintah Nasional dan Kabupaten untuk Kick Off pada 6 Kawasan Responsive Innovation Fund (RIF) Tahap III.

Admin bappeda | 04 Juni 2020 | 197 kali

Bertempat di Ruang Kepala Bappeda Kabupaten Buleleng, Kamis 4 Juni 2020 tepat pukul 08.30 Wita. Berlangsung presentasi dan diskusi online terkait Workshop Koordinasi Pemerintah Nasional dan Kabupaten untuk Kick Off pada 6 Kawasan Responsive Innovation Fund (RIF) Tahap III.

Hadir pada agenda ini Bapak Assisten III yang mewakili Bapak Bupati Buleleng, Kepala BPKPD kabupaten Buleleng, Plt. Bappeda Kabupaten Buleleng, Perwakilan dari Balitbang Kabupaten Buleleng. Acara ini diawali dengan sambutan dari Bappenas RI yang disampaikan oleh Direktur daerah tertinggal, transmigrasi dan perdesaan, dilanjutkan dengan sambutan Global Affairs Canada, lalu dilanjutkan dengan paparan Bupati Kawasan RIF III diantaranya Bupati Buleleng, Bupati Klungkung, Belitung, Pandeglang, Mamuju dan Bupati Bengkayang.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk berbagi informasi dan pembelajaran yang bermanfaat dalam pelaksanaan RIF Tahap III, untuk berbagi peran dan tanggungjawab multi stakeholder dalam implementasi RIF tahap III, dan juga untuk memberikan masukan tentang strategi dan dukungan dari lembaga pemerintah pusat (K/L) terkait.