Beranda/Berita/ Rapat Evaluasi Akhir Tahun Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) di Kabupaten Buleleng,
Rapat Evaluasi Akhir Tahun Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) di Kabupaten Buleleng,
Admin bappeda | 15 Desember 2021 | 308 kali
Menjelang tutup tahun 2021, Bappeda Buleleng menggelar Rapat evaluasi akhir tahun Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) di Kabupaten Buleleng, Rabu (15/12). Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) adalah program pemberdayaan masyarakat dalam rangka pencegahan dan penanganan permukiman kumuh, dimana pemerintah daerah memimpin dan berkolaborasi dengan para pemangku kepentingan dalam perencanaan maupun implementasinya, serta mengedepankan partisipasi masyarakat.
Rapat dipimpin oleh Kepala Bidang PSI I Made Suksema Witaya dengan didampingi oleh Kasubid Infrastruktur dan kewilayahan Made Anik Wiryantini. Kegiatan yang berlangsung di ruang Rapat Bappeda ini dihadiri oleh Perwakilan dari Dinas PUTR, LH, Perkim, PMD, Fasilitator kotaku, Forum koord BKM.