Beranda/Berita/Gerakan Buleleng Pantai Bersih (Be-Pasih) Tahun 2024.
Gerakan Buleleng Pantai Bersih (Be-Pasih) Tahun 2024.
Admin bappeda | 26 Januari 2024 | 111 kali
Dalam rangka gerakan Buleleng Pantai Bersih (Be-Pasih) Tahun 2024. Jumat, (26/1/24) Pemerintah Kabupaten Buleleng menggelar aksi atau giat bersih-bersih di Pantai. Hal ini dilakukan karena sebagai upaya untuk meningkatkan daya tarik wisatawan maka kebersihan pantai harus tetap diperhatikan. Kawasan Pantai Lovina menjadi salah satu lokasi atau tempat diselengarakannya gerakan Buleleng Pantai Bersih. Pantai Lovina merupakan salah satu kawasan wisata laut yang terdapat di pesisir utara Pulau Bali tepatnya sekitar 10 km arah barat Singaraja.
Seperti yang dilakukan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah bersama dengan OPD lainnya melakukan bersih-bersih pantai di Kawasan Pantai Lovina.
Setibanya di pantai, seluruh staf Bappeda bergerak membersihkan setiap aspek dan sudut pantai. Memasukkan sampah-sampah yang mengotori sekitaran pantai ke dalam kantong plastik sampah besar yang telah disediakan. Kegiatan tersebut tidak hanya diselenggarakan dalam rangka gerakan Buleleng Pantai Bersih saja, tetapi juga sebagai wujud kepedulian Pemkab Buleleng dalam menjaga dan melestarikan lingkungan dikawasan wisata, salah satunya adalah di Pantai Lovina