Mewakili Kepala Bappeda yang sedang menghadiri FGD Penyusunan Dokumen Investment Project Ready to Offer (IPRO) Pengelolaan Sampah menjadi Energi berbasis Tekonologi Ramah Lingkungan TA. 2021, pada kesempatan ini Nengah Budiarta selaku Sekretaris Bappeda dan Kabid Perencanaan Pengendalian Evaluasi Pembangunan (PPE) mengikuti rapat persiapan evaluasi SAKIP, RB dan ZI, Selasa (31/08/21) di Ruang Rapat Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Buleleng.
Rapat dipinpin oleh Asisten Administrasi Umum engan menghadirkan beberapa Perangkat Daerah terkait. Beberapa hal yang dibahas dan disepakati adalah:
1. Evaluasi rencananya akan dilaksanakan pada awal bulan September 2021;
2. Untul Provinasi Bali dipilih 3 Kabupaten sebagai sampel (Buleleng, Jembrana dan Karangasem);
3. Perangkat Daerah yang ditunjuk untuk pemaparan SAKIP dan RB SKPD adalah Dinas Dukcapil, Dinas Kominfosanti dan Dinas PUTR. Namun semua SKPD diharapkan membuat paparan sebagai persiapan kalau nanti diminta presentasi;
5. Paparan rencananya akan dibahas bersama nanti tanggal 7 September 2021.