Beranda/Berita/Pengambilan Sumpah & Pelantikan Kepala Desa/Perbekel Terpilih Hasil Pemilihan Perbekel Serentak Tahun 2023 Masa Bakti 2023-2029 & Perbekel Antar Waktu
Pengambilan Sumpah & Pelantikan Kepala Desa/Perbekel Terpilih Hasil Pemilihan Perbekel Serentak Tahun 2023 Masa Bakti 2023-2029 & Perbekel Antar Waktu
Admin bappeda | 29 November 2023 | 439 kali
Kepala Bappeda Buleleng Reika Nurhaeni hadir untuk menyaksikan prosesi pengambilan Sumpah & Pelantikan Kepala Desa/Perbekel Terpilih Hasil Pemilihan Perbekel Serentak Tahun 2023 Masa Bakti 2023-2029 & Perbekel Antar Waktu yang diselenggarakan di Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja. Rabu, (29/11)
Pengucapan sumpah janji Kepala Desa mengikuti pembacaan yang dipimpin oleh Penjabat Bupati Buleleng Ir. Ketut Lihadnyana, M.M.A., dan dilanjutkan dengan penandatanganan Surat Keputusan oleh Kepala Desa dan penyematan tanda jabatan oleh Pj. Bupati kepada Kepala Desa terlantik.
Terdapat Sebanyak 11 Perbekel dengan masa bakti tahun 2023-2029 serta 4 Perbekel Antar Waktu (PAW) yang dilantik hari ini yakni dari Kecamatan Gerokgak yakni Perbekel Tukadsumaga, Musi, Banyupoh dan Perbekel Patas (PAW). Dari Kecamatan Seririt yakni Perbekel Pangkungparuk dan Perbekel Patemon (PAW). Kecamatan Banjar yakni Perbekel Sidetapa dan Perbekel Dencarik. Kecamatan Busungbiu ada Perbekel Sepang Kelod. Kecamatan Buleleng ada Perbekel Tukadmungga. Kecamatan Sawan yakni Perbekel Sangsit dan Perbekel Bungkulan (PAW). Serta dari Kecamatan Tejakula ada Perbekel Sembiran, Bondalem dan Perbekel Tembok (PAW).
Hadir dalam kesempatan tersebut Sekda Kabupaten Buleleng, Forkopimda, Pimpinan Perangkat Daerah serta undangan lainnya.