(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

(Rapat koordinasi) Konvergensi dan Akselerasi/Percepatan Penanggulangan Kemiskinan Daerah di Provinsi Bali.

Admin bappeda | 27 Juni 2023 | 219 kali

Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Provinsi dan Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Kabupaten/Kota menggelar pertemuan (Rapat koordinasi) guna membahas Konvergensi dan Akselerasi/Percepatan Penanggulangan Kemiskinan Daerah di Provinsi Bali.
Dipimpin dan dibuka langsung oleh Kepala Bappeda Provinsi Bali I Wayan Wiasthana Ika Putra,S.Sos.,M.Si., pertemuan ini berlangsung di Ruang Rapat Cempaka Bappeda Provinsi Bali, Selasa (27/06/2023).
Pemerintah Kabupaten Buleleng yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Bappeda Putu Ayu Reika Nurhaeni, S.Sos., M.A.P. didampingi Kabidnya, Ida Ayu Kade Septiani Utami, S.Pd., M.Par., secara langsung hadir untuk mengikuti Rakor tersebut.
I Wayan Wiasthana Ika Putra menyampaikan tujuan dari rapat koordinasi ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan kegiatan yang telah dilakukan pada masing-masing Kabupaten/Kota dalam penangulangaan kemiskinan secara umum dan percepatan penghapusan kemiskinan ektrem.
Disampaikan pula, bahwa pelaksanaan penanggulangan kemiskinan dan percepatan penghapusan kemiskinan ektrem di Prov Bali dilakukan secara konvergen pada masing-masing kabupaten/kota agar mampu menurunkan tingkat kemiskinan di Provinsi Bali sesuai dengan target yang yelah ditetapkan pada Dokumen REncana Pembangunan Daerah (RPD) Provinsi Bali sebesar 4,07% dan target kemiskinan ekterm nasional menjadi 0% di tahun 2024. Dengan harapan kedepan dimana Penanggulangan Kemiskinan Daerah ini kita bisa saling bersinergi, berkolaborasi antar sesama perangkat daerah di kab/kota se-Bali serta adanya langkah-langkah strategis yang perlu ditingkatkan kembali dan komitmen bersama yang harus dilakukan untuk tercapainya kemiskinan menjadi 0 kasus.