Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Bappeda menggelar
Studi Komparasi ke Bappeda Kabupaten Sleman Provinsi Jawa Tengah terkait Peran Bappeda selaku
Driver sekaligus Ketua Pokja Pengarustamaan Gender Kabupaten. Kunjungan kerja ini dilaksanakan pada 18 Oktober
2021. Dalam kesempatan ini rombongan Bappeda Kabupaten Buleleng diterima oleh Kaban
Bappeda Sleman yang di wakili Kabid PPM Bapak Heribertus Riswidodo.
Perlu diketahui bahwa Kabupaten Sleman telah menerima penghargaan APE tertinggi. Prestasi
sleman dalam meraih APE predikat mentor tidak lepas dari peran masing-msing
driver dan OPD lain selaku pokja yang terus berinovasi dalam melaksanakn
kegiatan yang resposif gender. Saat ini Kabupaten Buleleng menerima
penghargaan APE dengan kategori madya, kategori saat ini naik satu tinggkat
dari peringkat sebelumnya di tahun 2018 yakni Pratama.