(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Rapat Evaluasi Pelaksanaan Program Kegiatan Pembangunan Daerah Triwulan I Tahun 2022

Admin bappeda | 10 Mei 2022 | 346 kali

Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Bappeda menggelar Rapat Evaluasi Pelaksanaan Program Kegiatan Pembangunan Daerah Triwulan I Tahun 2022, Selasa (10/5/2022). Rapat dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Buleleng Drs. Gede Suyasa, M.Pd didampingi Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Buleleng Ir. Nyoman Genep, M.T. Rapat yang dihadiri oleh para Pimpinan SKPD dan Camat lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng dilaksanakan di Ruang Rapat Utama Bappeda.
Pada kesempatan ini Kepala Bappeda Buleleng Putu Ayu Reika Nurhaeni,S.Sos.,M.A.P. menyampaikan tujuan dilaksanakannya rapat adalah untuk memberikan informasi Potret Capaian Pelaksanaan Program Kegiatan Pembangunan Daerah Tahun 2022, Melakukan pemantauan progres pelaksanaan sekaligus melakukan penilaian rata-rata capaian kinerja dan predikat kinerja pada SKPD sampai dengan triwulan I tahun 2022, Mengidentifikasi permasalahan pada setiap Bidang Urusan/SKPD (faktor penghambat keberhasilan) yang timbul dalam pelaksanaan Program Kegiatan Prembangunan Daerah pada tahun 2022, serta untuk mengidentifikasi permasalahan pada setiap Bidang Urusan/SKPD (faktor penghambat keberhasilan) yang timbul dalam pelaksanaan Program Kegiatan Prembangunan Daerah pada tahun 2022. Selain itu Ka. Bappeda juga menyampaikan potret capaian pelaksanaan program kegiatan pembangunan daerah pada triwulan I.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng menyampaikan perlunya keseriusan dalam pencapaian target-target peningkatkan kinerja serta menekankan kepada seluruh pimpinan SKPD bahwasannya persentase capaian kinerja yang paling ideal tiap triwulannya adalah rata-rata 25%.
Dengan adanya Rapat Evaluasi Pelaksanaan Program Kegiatan Pembangunan Daerah Triwulan I Tahun 2022 ini diharapkan pelaksanaan perencanaan, pengendalian dan evaluasi program kegiatan pembangunan daerah di Kabupaten Buleleng dapat berjalan secara optimal, mencapai tujuan pembangunan dengan baik, terukur dan memberikan kemanfaatan yang besar bagi perkembangan dan kesejahteraan masyarakat di Buleleng