(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Laporan Ka. Bappeda Dalam Rapat Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Kabupaten Buleleng Tahun 2021.

Admin bappeda | 06 Desember 2021 | 464 kali

Diawal pembukaan Rapat Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Kabupaten Buleleng Tahun 2021 yang berlangsung di Gedung Unit IV senin pagi tadi, Kepala Bappeda Buleleng Gd Gunawan AP mengucapkan terima kasih kepada seluruh undangan yang telah hadir.
Beliau juga menyampaikan bahwa rakor ini mempunyai tujuan dan harapan yaitu :
Tujuan pertama adalah Mengoptimalkan pelaksanaan program /kegiatan SKPD dalam rangka penanggulangan kemiskinan di Kabupaten Buleleng. Yang kedua,Mensinergikan program/kegiatan SKPD agar tepat sasaran, tepat lokus pada desa/kelurahan kantong kemiskinan di Kabupaten Buleleng.
Sedangkan harapannya adalah menurunnya tingkat kemiskinan di Kabupaten Buleleng, melalui sinergitas program yang menyasar penduduk miskin pada 27 desa/kelurahan lokus prioritas tahun 2022.