(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Rapat Pembahasan Rencana Aksi Hasil Penjaminan Kualitas Penyelenggaraan Maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Kabupaten Buleleng tahun 2023-2024.

Admin bappeda | 06 Desember 2024 | 54 kali

Plt. Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Buleleng, Komang Widarma dan Fungsional Bappeda Arya Mataram, hadir dalam rapat pembahasan Rencana Aksi Hasil Penjaminan Kualitas Penyelenggaraan Maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Kabupaten Buleleng tahun 2023-2024.
Rapat tersebut dibuka oleh Sekretaris Inspektorat Daerah Kabupaten Buleleng Ibu Susi Adnyani dihadiri oleh sejumlah Asesor dari berbagai OPD di Kabupaten Buleleng. Rapat tersebut bertujuan untuk membahas hasil penilaian mandiri dan penjaminan kualitas terhadap maturitas penyelenggaraan SPIP yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Buleleng.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh perangkat daerah dapat lebih maksimal dalam menerapkan SPIP terintegrasi guna meningkatkan akuntabilitas dan transparansi dalam setiap kegiatan pemerintahan sehingga tata kelola pemerintahan Kabupaten Buleleng dapat terus berkembang dan lebih transparan
Selain pembahasan, rapat juga dirangkaikan dengan penandatanganan Berita Acara Hasil Pembahasan atas penilaian mandiri dan penjaminan kualitas SPIP terintegrasi. Penandatanganan ini dilakukan oleh masing-masing asesor/Sekretaris OPD, dimana penandatanganan ini menandakan komitmen bersama seluruh pihak untuk terus meningkatkan kualitas pengendalian intern dalam rangka mendukung tercapainya tujuan pembangunan yang efektif dan efisien.
Dengan dilakukannya pembahasan serta penandatanganan tersebut, Pemerintah Kabupaten Buleleng berkomitmen untuk terus memperbaiki sistem pengendalian intern yang ada guna menciptakan pemerintahan yang lebih bersih dan akuntabel.