(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Laporan Ketua Panitia Dalam Agenda Raker Evaluasi Pelaksanaan Program/Kegiatan Pembangunan Tahun Anggaran 2017 yang disampaikan oleh Bapak Sekretaris Bappeda Litbang Kabupaten Buleleng

Admin bappeda | 14 Desember 2017 | 819 kali

Bertempat di Ranggon Sunset Jl. Pantai Penimbangan, Kamis (14/12) Bidang Penelitian, Pendataan, dan Evaluasi Bappeda Litbang Kabupaten Buleleng menggelar Raker Evaluasi Pelaksanaan Program/Kegiatan Pembangunan Tahun Anggaran 2017. Dimana dalam Raker ini Bapak Sekretaris Bappeda Litbang Kabupaten Buleleng menjelaskan bagaimana Dasar pelaksanaan, Tujuan dan Mekanisme,Alokasi penganggaran dari Raker ini.

Tujuan dari Raker Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan Daerah Tahun 2017 ini antara lain mempunyai tujuan dasar antara lain : 1. Memberikan informasi yang valid tentang kinerja kebijakan, program dan kegiatan yaitu seberapa jauh kebutuhan nilai dan kesempatan telah dapat dicapai. 2. Memperoleh informasi mengenai perkembangan pelaksanaan program/kegiatan yang direalisasikan berdasarkan perencanaan. 3. Mengidentifikasi dan menginventarisasi permasalahan dari aspek teknis maupun administrasi serta upaya pemecahan yang akan/telah dilakukan. 4. Melihat peluang adanya alternatif kebijakan, program, kegiatan yang lebih tepat,layak efektif dan efisien.

Sedangkan Tujuan Rapat kerja yaitu:

1. Untuk mengevaluasi pencapaian target rencana program dan kegiatan prioritas daerah sebagaimana tercantum dalam RPJMD Tahun 2012 - 2017 (yang meliputi Tujuan Sasaran Pembangunan Daerah,     Indikator Kinerja, Capaian Awal Tahun Perencanaan, Target Akhir Periode Perencanaan , Target dan Capaian RPJMD Tahun Berjalan,Tingkat Capaian Target RPJMD Hasil pelaksanaan RKPD).

  1. Memperoleh gambaran capaian target kinerja dan pendanaan sesuai yang tercantum dalam dokumen RPJMD dan RKPD tahun 2017.
  2. Mengidentifikasi permasalahan riil yang timbul dalam pelaksanaan RKPD tahun 2017.
  3. Merumuskan rekomendasi dan saran tindak lanjut untuk dipergunakan sebagai masukan dalam peningkatan kinerja pembangunan daerah serta dijadikan acuan dalam pelaksanaan maupun pengambilan kebijakan pada periode berikutnya.