(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Paparan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dalam Musrenbang RKPD Provinsi Bali Tahun 2018

Admin bappeda | 13 April 2018 | 1079 kali

Bertempat di  Wiswa Sabha Mandala Provinsi Bali, pada 12 April 2018, Dalam kesempatan ini, Kementerian PUPR berkenan memberikan pemaparan. Pemaparan ini diwakili oleh Kepala Pusat Pengembangan Kawasan Perkotaan – BPIW  Ir. Agusta Ersada Sinulingga, M.T. Beliau memaparkan diantaranya : 1. Tantangan dan Sasaran Pembangunan Infrastruktur PUPR. 2. Fokus Pembangunan Prioritas Nasional/RKP 2019. 3. Arahan penyusunan Program Infrastruktur PUPR 2019. 4. Arahan Keterpaduan Pengembangan Kawasan dan Infrastruktur PUPR Provinsi Bali.

           Tantangan dan Sasaran Pembangunan Infrastruktur PUPR dimaksud dimana pembangunan infrastruktur yang terhenti pelaksanaanya dan tidak diteruskan (Mangkrak) sampai dengan tahun 2014 diteruskan menjadi pelaksanaan pekerjaan baru untuk memenuhi target dari Nawa Cita.  Fokus Pembangunan Prioritas Nasional/RKP 2019 yaitu dimana Tema RKP 2019: “Pemerataan Pembangunan untuk Pertumbuhan Berkualitas” Dimana Prioritas Nasional RKP Tahun 2019 diantaranya: 1. Pembangunan manujsia melalui pengurangan kemiskinan dan peningkatan pelayanan dasar. 2. Pengurangan kesenjangan antar wilayah melalui penguatan konektivitas dan kemaritiman. 3. Peningkatan nilai tambah ekonomi melalui pertanian, dan jasa produktif. 4. Pemantapan Ketahanan energi, pangan dan sumber daya air. 5. Stabilitas keamanan nasional dan kesuksesan pemilu. Arahan Penyusunan program infrastruktur PUPR Tahun 2019. Arahan Kketerpaduan pengembangan kawasan dan infrastruktur PUPR Provinsi Bali.  

Download disini