(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Pembahasan Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Public

Admin bappeda | 30 Juni 2020 | 163 kali

Selasa (30/6/20) di Ruangannya, Sekretaris Bappeda Kabupaten Buleleng Nengah Budiarta, ST. MT mengikuti video conference secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting terkait pembahasan monitoring dan evaluasi keterbukaan informasi public. Rapat ini dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng Drs. Gede Suyasa, M.Pd dan dipimpin oleh Kepala Dinas Kominfosanti Kabupaten Buleleng Dr. Drs. I Ketut Suweca, M.Si yang sekaligus sebagai Ketua PPID (Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi) Kabupaten Buleleng.
Tujuan dari pertemuan kali ini adalah guna membahas terkait memantapkan pelaksanaan monitoring dan evaluasi keterbukaan public tahun 2020. Dimana pemantapan implementasian keterbukaan informasi publik sebagaimana diamanatkan dalam UU No 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, serta Peraturan Menteri Dalam Negeri No 3 Tahun 2017 tentang Pengelolaan Pelayanan Informasi dan Dokumentasi.