(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Pembahasan Penginputan Hasil Musrenbang Desa/Kelurahan pada Aplikasi Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD)

Admin bappeda | 05 November 2020 | 278 kali

Mewakili kepala Bappeda, Kabid Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi (Gede Sumartana,SE) membuka jalannya rapat terkait Pembahasan Penginputan Hasil Musrenbang Desa/Kelurahan pada Aplikasi Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD). Agenda ini berlangsung di ruang rapat utama Bappeda Kabupaten Buleleng, Kamis(5/11). Rapat ini diikuti oleh Kasubag perencanaan dan operator SIPD dari 9 kecamatan di Kabupaten Buleleng.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menyampaikan perubahan pola input Daftar Usulan Rencana Kerja Pemerintah (DURKP) usulan desa hasil Musrenbang desa ke pemerintah daerah melalui aplikasi SIPD.