(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Peningkatan Kualitas Pendidikan Light House School dari Putra Sampoerna Foundation (PSF) dengan Pemkab Buleleng

Admin bappeda | 10 Maret 2020 | 226 kali

Bertempat di Ruang Kadisdikpora Kabupaten Buleleng, Selasa 10/3 dilaksanakan pertemuan serta penyampaian program Peningkatan Kualitas Pendidikan Light House School dari Putra Sampoerna Foundation (PSF) dengan Pemkab Buleleng melalui Disdikpora dengan menjadikan Pilot Project SMPN 8 Singaraja. Program ini akan berlangsung selama 4 Tahun dengan tujuan yang diharapkan : Peningkatan Ketrampilan Belajar Abad 21, terbentuknya sistem manajemen sekolah yang akuntabel, Peningkatan ketrampilan siswa dan Keterlibatan aktif komunitas sekolah. Adapun kendala saat ini dari SMPN 8 Singaraja yaitu Jumlah tenaga pengajar serta sarana prasarana rombel madih tersedia 10 kelas.