(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Rapat Koordinasi Permasalahan Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Bengkala

Admin bappeda | 21 September 2020 | 221 kali

Sekretaris Bappeda Kabupaten Buleleng Nengah Budiarta, menghadiri rapat Koordinasi Permasalahan Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Bengkala yang bertempat di Ruang Rapat Asisten II Setda Kabupaten Buleleng, Senin (21/9/20) Rapat dipimpin oleh Asisten Administrasi Perekonomian Pembangunan-Kesra Setda Buleleng Ni Made Rousmini dan diikuti oleh perwakilan dari SKPD terkait.

Rakor ini dilaksanakan dalam rangka mencari solusi terkait dengan permasalahan yang terjadi di TPA Bengkala seperti adanya kebakaran sampah yang asapnya mencemari udara sekitar sebagai akibat pengelolaan sampah yang tidak dilakukan dengan baik. Pengelolaan sampah yang semestinya dilakukan dengan sistem sanitary landfield belum bisa dilaksanakan secara optimal. Daya tampung TPA Bengkala juga sudah semakin terbatas dan diperkirakan di tahun 2021 akan overload apabila tidak segera dilakukan penanganan secara serius.