(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Rapat Koordinasi terkait Penentuan Lokasi Prioritas Infrastruktur Permukiman di Kabupaten Buleleng

Admin bappeda | 26 Agustus 2020 | 217 kali

Rabu pagi pukul 10.00 Wita, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan terkait penyebaran Covid 19. Bidang Perekonomian, SDA dan Infrastruktur Bappeda Kabupaten Buleleng menggelar Rapat Koordinasi terkait Penentuan Lokasi Prioritas Infrastruktur Permukiman di Kabupaten Buleleng. Rapat ini dipimpin oleh Kepala Bidang PSI I Made Suksema Witaya dengan didampingi oleh Kasubid Infrastruktur dan Kewilayahan, Made Anik Wiryantini. Hadir dalam rapat ini perwakilan dari Dinas PUTR, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan, Dinas Lingkungan Hidup, Perumda Air Minum Tirta Tirta Hita,serta dihadiri oleh para Kasubid dan staf di Bidang Perekonomian, SDA dan Infrastruktur (PSI) Bappeda Kabupaten Buleleng.

Rapat ini berlangsung guna menindaklanjuti dari hasil rapat  terkait pendampingan dalam penyusunan instrument pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan permukiman yang berlangsung tanggal 12 Agustus 2020. Dimana dalam pertemuan kali ini dijelaskan bahwa terkait hasil rapat koordinasi dengan BPPW, kabupaten/Kota diharapkan melakukan update lokasi prioritas penanganan Infrastruktur  permukiman yang berpotensi menjadi permukiman kumuh.