(0362) 21149
bappeda@bulelengkab.go.id
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

RAPAT PERSIAPAN PELAKSANAAN MUSRENBANG KECAMATAN TAHUN 2019

Admin bappeda | 01 Oktober 2018 | 507 kali

Pemerintah telah menetapkan kegiatan musyawarah pembangunan daerah atau Musrenbang sebagai sarana untuk melibatkan masyarakat dalam perencanaan pembangunan di daerah. Setiap proses penyusunan dokumen rencana pembangunan memerlukan sinkronisasi, integrasi dan koordinasi antar tingkat pemerintahan, antar waktu, antar sumber dana dan antar wilayah serta harus melibatkan partisipasi seluruh pemangku kepentingan, melalui forum MUSRENBANG. Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) kecamatan adalah forum musyawarah tahunan para pemangku kepentingan / stakeholders di tingkat kecamatan untuk mendapatkan masukan mengenai kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan terkait yang didasarkan pada masukan dari hasil Musrenbang kelurahan, serta menyepakati rencana kegiatan lintas kelurahan di kecamatan yang bersangkutan.

Bappeda Litbang Kabupaten Buleleng menyelenggaran rapat persiapan pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam) Tahun 2019, Senin 1 Oktober 2018  di Ruang rapat Bappeda Litbang Kabupaten Buleleng yang dihadiri oleh perwakilan dari SKPD dan perwakilan dari kecamatan yang ada di Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Bappeda Litbang Kabupaten Buleleng Ir. Putu Gde Yasa.