Senin (21/10) Tim Monev Bappeda Litbang Kabupaten Buleleng meninjau Pembangunan Gedung Kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu di Jalan Ngurah Rai, Singaraja. Pekerjaan ini dilaksanakan secara kontraktual oleh Dinas Penanaman Modal dan PPTSP Kabupaten Buleleng dengan menggandeng Kontraktor CV. GRAHA PALIMANAN sesuai dengan nomor kontrak 027/337/PPK/2019 dengan jangka waktu pelaksanaan selama 150 hari kalender (12 Juli s/d 8 Desember 2019). Progres Pembangunan ini baru mencapai 57,71%. Hal ini dikarenakan kurangnya tenaga kerja untuk pekerjaan atap baja dan estimasi pekerjaan pembetonan yang sempat menyita waktu lebih dalam pengerjaan. Untuk itu, sudah diupayakan langkah-langkah antisipasi agar dapat terselesaikan tepat waktu. Pekerjaan yang sedang berlangsung meliputi dari pemasangan atap baja berat, plesteran pada dinding, pemasangan plafond, lantai granit, instalasi stop kontak hingga pemasangan paras dan terakota.